Penting, 5 Alasan Mengapa Anak Di Bawah Umur Tidak Boleh Mengendarai Motor

Senin, 30 September 2024

Mengapa Anak Dibawah Umur Tidak Boleh Mengendarai Motor
Beberapa tahun terakhir jumlah pelajar di bawah umur yang mengendarai kendaraan bermotor semakin banyak. Hal ini tentunya perlu mendapatkan perhatian, karena ada beberapa alasan mengapa anak dibawah umur tidak boleh mengendarai motor.

Kasus kecelakaan kendaraan bermotor yang melibatkan pelajar pun semakin banyak. Salah satunya kecelakaan di Sukoharjo, Jawa Tengah pada Agustus 2023 silam. Tiga keluarga berduka karena kecelakan maut telah merenggut nyawa anggota keluarganya. Barita duka yang telah dimuat  situs www.ntmcpolri.info ini tentunya menambah panjang daftar keluarga yang kehilangan anggota keluarga karena laka lantas anak dibawah umur.

Kejadian serupa mungkin juga terjadi di sekitar kita. Jangkar ingatan saya terangkat saat sepupu saya mengalami kecelakaan enam tahun silam. Dia berusaha menghindari anak berseragam putih biru yang membawa kendaraannya tanpa kendali dan tiba-tiba muncul dari sebuah jalan tanpa mengurangi laju kendaraan.

Sepupu saya yang terkejut pun menghindarinya, tetapi nahas dia justru jatuh tersungkur dan wajahnya merasakan kerasnya aspal jalanan. Untunglah nyawanya dapat diselamatkan karena helm tetap terpasang dengan baik. Sedangkan pelajar tersebut menghilang ditelan kendaraan yang yang lalu lalang.

Namun, kecelakaan tersebut menyisakan luka hingga saat ini. Dua gigi bagian depan patah cukup besar seperti gigi yang patah karena karies. Sedangkan gigi deretan atas yang lain selain geraham pun retak sehingga terpaksa mengenakan behel khusus selama sekitar enam bulan untuk merekatkan giginya. Dua gigi seri bagian depan pun ditambal.

Oleh karena itu, selama pengobatan sepupu saya hanya bisa mengonsumsi makanan lembut dan cair dan berat badannya pun menyusut karena kurangnya asupan makanan. Diet yang tidak disengaja selorohnya menghibur diri.

Sekelumit kisah memilukan tersebut juga mempengaruhi suami dan saya untuk tidak mengizinkan putri kami yang belum genap 12 tahun untuk mengendarai sepeda motor. 

Putri kami sempat marah kepada kami, sebab kawan-kawan sekelasnya rata-rata diizinkan menggunakan sepeda motor. Kami pun memberikan argumen dan sanggahan kepadanya, agar dia mau dan bisa mengerti kenapa kami tidak mengizinkan dia mengendarai motor.

Argumen yang kami berikan padanya tentunya mempunyai alasan mengapa anak di bawah umur tidak boleh mengendarai motor. Bukan hanya sekedar alasan yang kami buat untuk melarang dia mengendarai motor.

Anak Dibawah Umur Tidak Boleh Mengendarai Motor

5 Alasan Mengapa Anak Dibawah Umur Tidak Boleh Mengendarai Motor

Dilansir dari laman pusiknas.polri.go.id bahwa selama 21 hari di bulan Agustus 2023 telah terjadi 7.180 kecelakaan di Indonesia. Kecelakaan tersebut melibatkan 42.080 orang dan mirisnya 6.004 atau sekitar 14,3 persen pengemudinya belum genap berusia 17 tahun.

Tidak hanya pengemudi saja yang berisiko mengalami kecelakaan, tetapi juga penumpang kendaraan turut menjadi korban laka lantas tersebut. Dapat dibayangkan bukan jika pengendara dibawah umur membawa penumpang, kemungkinan terjadinya kecelakaan pun semakin besar.

Namun, di sisi lain sebagian orang tua bahagia dan bangga jika anaknya dapat mengendarai motor, karena anak dianggap telah mandiri. Selain itu, beban orang tua untuk antar jemput anak juga berkurang.

Apakah hal ini bijak dilakukan? Sepertinya perlu ditinjau kembali karena ada 5 alasan mengapa anak dibawah umur tidak boleh mengendarai motor, di antaranya:

Belum memiliki SIM

Pasal 81 Undang-undang No. 22 tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan telah mengatur tentang batasan usia dan syarat administratif seseorang untuk mendapatkan Surat Izin Mengemudi atau SIM.

Salah satu syaratnya adalah seseorang telah genap berusia 17 tahun untuk mendapatkan SIM. Ancaman hukuman pidana jika anak mengendarai kendaraan tanpa SIM juga diatur dalam peraturan tersebut


Belum siap secara psikologis

Salah satu pertimbangan mengapa anak yang belum genap berusia 17 tahun tidak diperkenankan mengurus SIM karena secara psikologis mereka dianggap belum matang. Emosinya pun belum stabil dibandingkan anak yang telah genap berusia 17 tahun. Sehingga konsentrasinya pun mudah terganggu.


Belum siap secara fisik

Walaupun beberapa anak sekolah dasar  dan menengah memiliki postur tubuh layaknya orang dewasa. Namun, umumnya ukuran fisik mereka belum cukup untuk menahan keseimbangan motor, baik saat berkendara maupun saat akan menghentikan kendaraan di perempatan jalan misalnya

Sedangkan untuk roda empat, postur tubuh anak pun belum cukup tinggi sehingga saat berkendara jangkauan pandangan belum seluas orang dewasa. Keduanya sama-sama membahayakan pengemudi maupun pengguna jalan lainnya. 


Belum memahami aturan berkendara

Umumnya anak dibawah umur belum memiliki pengetahuan yang cukup mengenai aturan berlalu lintas. Hal ini tentunya akan membahayakan anak dibawah umur yang berkendara dan pengendara lain saat berkendara di jalan raya.

Saat mengurus SIM, seseorang diwajibkan untuk mengetahui rambu-rambu lalu lintas. Selain itu serangkaian tes kesehatan dan psikologis pun dilakukan untuk mengetahui kesiapan peserta dalam mengemudikan kendaraan.


Rawan terjadi kecelakaan

Jika meninjau beberapa hal di atas bahwa anak dibawah umur belum siap secara fisik dan psikologis untuk berkendara dan belum memahami aturan berkendara maka hal ini akan meningkatkan risiko terjadinya kecelakaan.


Pentingnya Peran Orang Tua Untuk Mencegah Anak Di bawah Umur Mengendarai Motor

Mengingat angka kecelakaan yang melibatkan anak di bawah umur meningkat, sehingga perlu adanya imbauan pada orang tua untuk melakukan pengawasan terhadap putra putrinya agar tidak mengendarai kendaraan.

Selain itu pengendara di bawah umur rata-rata belum dapat memprediksi terjadinya bahaya. Peran orang tua dibutuhkan untuk mencegah anak dibawah umur mengendarai kendaraan bermotor.

Orang tua mempunyai tanggung jawab penuh, bagaimanapun juga anak tidak akan bisa berkendara jika tidak mendapatkan izin dari orangtuanya.


Penutup

Anak di bawah umur tidak diperkenankan mengendarai motor karena belum siap secara psikologis dan fisik. Selain itu, mereka juga belum memiliki SIM dan wawasan yang cukup tentang aturan berkendara. 

Alasan mengapa anak dibawah umur tidak boleh mengendarai motor telah disampaikan cukup jelas. Semoga hal tersebut dapat dipertimbangkan orang tua agar tidak mengizinkan putra putrinya yang dibawah umur berkendara. Peran orang tua cukup besar dalam upaya mencegah anak dibawah umur berkendara.

Orang tua mengizinkan anak di bawah umur berkendara? Jangan ya parents ya.

Artikel ini adalah bagian dari latihan komunitas LFI supported by BRI. Semoga artikel ini bermanfaat ya.


Referensi

1. https://pusiknas.polri.go.id/detail_artikel/remaja_dan_kecelakaan_lalu_lintas

2. https://mc.tabalongkab.go.id/2024/09/12/ini-alasan-anak-di-bawah-umur-dilarang-mengendarai-motor/

3. https://www.popmama.com/big-kid/10-12-years-old/jocelynangelina/alasan-anak-di-bawah-umur-tidak-diperbolehkan-mengendarai-motor

Read More

4 Tips Memilih Merk Serum Wajah Terbaik Untuk Cantikmu

Jumat, 27 September 2024

Merk Serum Wajah Terbaik


Tak dapat dipungkiri jika saat ini trend skincare semakin beragam variannya, salah satunya adalah serum wajah. Berbagai merk skincare pun memproduksi serum sebagai salah satu produk unggulannya. Apakah Sobat Dy telah mengetahui cara memilih merk serum wajah terbaik?

Serum wajah merupakan produk konsentrat bahan aktif yang mempunyai banyak manfaat dibandingkan pelembab biasa. Setelah mengetahui manfaat serum wajah, beberapa kaum hawa memilih untuk menggunakannya sebagai rangkaian perawatan wajah sehari hari.

Serum wajah yang berada di pasaran mempunyai keunggulannya masing-masing. Sobat Dy dapat memilihnya sesuai kebutuhan, karena jenis kulit tiap prang pun berbeda. Simak tips memilih merk serum wajah terbaik untuk kulit cantikmu di artikel ini hingga akhir ya.

Serum Wajah


Memilih Serum Wajah Sesuai Jenis Kulit

Pemilihan serum wajah termasuk gampang-gampang susah, karena tingkat kecocokan tiap orang pun berbeda. Hal inilah yang menjadi salah satu penyebab jika skin care A cocok dengan jenis kulit wanita E, tetapi belum tentu cocok digunakan wanita F.

Beberapa hal yang perlu diperhatikan saat memilih serum wajah sesuai jenis kulit

Kulit berminyak dan rentan berjerawat

Jerawat dapat muncul jika pori-pori wajah tersumbat oleh kotoran, debu, polusi, minyak kulit yang berlebih, dan sel kulit mati. Untuk mengatasi hal tersebut diperlukan serum yang mengandung BHA dan Niacinamide.

BHA berfungsi untuk mengangkat minyak dan kotoran penyumbat pori sehingga mencegah terjadinya jerawat. Sedangkan Niacinamide berfungsi untuk mengurangi tingkat keparahan jerawat serta pengendali minyak berlebih pada wajah.


Kulit kering 

Jika Sobat Dy memiliki kulit wajah kering, pilihlah serum yang mengandung bahan aktif untuk melembapkan kulit wajah. Sehingga dapat mengikat air di dalam kulit atau menciptakan lapisan pelindung yang menahan air dalam kulit, di antaranya hyaluronic acid atau asam hialuronat, gliserin, panthenol, niacinamide, air atau minyak nabati.

Hyaluronic acid dapat menahan air di dalam kulit. Dengan cara menarik kelembapan dan menyalurkannya ke lapisan luar kulit, dan menyamrkan garis halus serta kerutan. Gliserin merupakan pelembap ringan yang berfungsi untuk menyerap kelembapan seperti spon.

Panthenol berfungsi untukmelembapkan kulit sekaligis memperkuat dan mengunci lapisam pelindungnya, membantu mengurangi dehidrasii. Niacinamide berfungsi untuk mencegah iritasi dan mengurangi kemerahan pada kulit sensitif, kering  


Kulit normal

Bagi Sobat Dy yang memiliki kulit normal, tentunya lebih mudah memilih serum. Namun, bukan berarti kulit normal tidak perlu dirawat bukan. Serum dengan kandungan hyaluronic acid, kolagen, dan vitamin C dapat menjadi pilihan.

Kandungan hyaluronic acid dapat melembapkan kulit. Kolagaen dapat kenjaga kekenyalan kulit. Vitamin C dapat meningkatkan biosintesis kolagen dan mencerahkan warna kulit.


Kulit kombinasi

Kulit kombinasi ini agak tricky karena perpaduan antara kulit kering dan berminyak, sehingga pada bagian tertentu membutuhkan perawatan untuk kulit berminyak dan di bagian lain emmbutuhkan perawatan untuk kulit kering. 

Serum dengan kandungan hyaluronic acid sebagai bahan utama merupakan serum yang dibutuhkan untuk kulit kombinasi sehingga mampu menghidrasi kulit, tetapi tidak terasa berat. Selain itu juga dapat mencegah penyumbatan minyak, sehingga dapat mencegah jerawat dan komedo.


Tips Memilih Merk Serum Wajah


4 Tips Memilih Merk Serum Wajah Terbaik

Setiap wanita tentunya ingin memiliki kulit yang sehat dan cantik, bukan. Setelah Sobat Dy mengetahui kandungan serum yang sesuai untuk tiap jenis kulit, maka selanjutnya adalah memilih serum yang sesuai.

Berikut 4 tips memilih memilih merk serum wajah terbaik untuk kulit cantikmu:

Kenali jenis kulit

Setiap jenis kulit tentunya mempunyai kebutuhan nutris yang berbeda agar tetap sehat. Sehingga saat Sobat Dy memilih serum, maka pilih formula dan tekstur serta klaim produk yang sesuai dengan kebutuhan kulit.


Patch test

Sesuai namanya patch test merupakan tes tempel pada kulit. Bagi Sobat Dy yang memiliki kulit sensitif sebaiknya melakukan patch test untuk mengetahui apakah kandungan skincare tidak mengandung bahan yang dapat menimbulkan alergi, komedo, jerawat atau iritasi pada kulit sebelum menggunakan skincare baru.

Hal ini penting untuk dilakukan karena nantinya skincare baru tersebut akan digunakan sehari-hari, bukan. Sobat Dy dapat melakukan tahapan berikut untuk melakukan patch tes:

- Pilih area kulit yang bersih dan mudah diakses. Biarkan area tersebut tanpa disentuh selama 24 jam.

- Bersihkan area kulit terlebih dulu untuk memastikan reaksi yang timbul memang disebabkan oleh produk skin care bukan karena hal lain. Area kulit yang dapat dipilih, yaitu bagian bawah rahang, rahang, bawah siku, di pinggir dahi, telinga atau bagian samping leher.

-Oleskan produk sedikit pada kulit. Setelah itu tutup dengan pembalut luka.

- Biakan selama 24 jam. Jika muncul alergi seperti kemerahan, sakit, terbakar atau gatal, maka segera lepaskan pembalut luka dan bersihkan area yang diberi produk skincare tadi.


Memiliki izin edar BPOM

Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) merupakan lembaga pemerintah yang memiliki tugas untuk mengawasi dan mengatur obat, makanan, kosmetik, dan produk kesehatan lain yang beredar di Indonesia. Baik produk tersebut di produksi di Indonesia maupun di luar negeri.

Oleh karena itu, produk yang memiliki izin edar BPOM telah melalui serangkaian pemeriksaan baik dari segi kandungan produk yang amana, cara produksi yang baik serta aturan tentang label yang digunakan dalam kemasan.

Label dalam kemasan harus mencantumkan nama produk, produsen, kota produk diproduksi, ukuran kemasan, tanggal produksi,tanggal kedaluwarsa, komposisi produk. Ukuran label pun harus jelas terbaca, sehingga jika label tidak terbaca jelas dikhawatirkan produk tersebut palsu. 

Beberapa produk skin care saat ini juga sudah tersertifikasi halal lo, Sobat Dy yang muslim tentu lebih nyaman menggunakannya, bukan. Jangn lupa untuk memastikan produk skin care yang Sobat Dy beli masih dalam kemasan tersegel dan tidak rusak.


Tidak mengandung merkuri, timbal atau bahan kimia berbahaya

Tampil cantik dan glowing merupakan hak setiap wanita, tetapi perlu diperhatikan dalam pemilihan skincare. Alih-alih cantik justru wajah akan rusak karena memilih skin care yang mengandung bahan berbahaya. 


Dilansir dari tribunnews.com, berikut beberapa produk skin care yang dapat Sobat Dy pilih karena telah tersertifikasi halal dan keamanannya telah dijamin BPOM:

1. All perfect whitening serum

2. Bio Beauty Lab Potent-C- Power Serum

3. SKINTIFIC - 3 persen Tranexamic Acid Advanced Bright Serum

4. Scarlett Whitening C-Power Serum

5. Kojie-San Whitening Serum

6. Sariayu Bright Skin Putih Langsat Face Serum

7. Pond's Bright Miracle Ultimate Clarity Serum

8. Wardah Crystal Secret Dark Spot & Brightening Serum

dan masih banyak lainnya.


Penutup

Sobat Dy tidak perlu ragu lagi untuk memilih serum yang sesuai dengan jenis kulit. Apapun merk skin care yang dipilih pastikan aman untuk kulit ya. Semoga tips memilih merk serum wajah terbaik bermanfaat ya. Kulit sehat, cantik dan bahagia tentunya harapan kita, bukan.

Sobat Dy juga dapat membaca perawatan wajah alami untuk ibu hamil serta cerita di kolom komentar yuk serum pilihan Sobat Dy dan mengapa memilihnya!


Referensi

1. https://www.dermstore.com/blog/top_ten/best-face-serums-for-dry-skin/

2. https://indonesiabaik.id/infografis/ketahui-ciri-produk-kosmetik-aman

3. https://shopping.tribunnews.com/2024/06/06/30-daftar-serum-pencerah-wajah-terbaik-yang-sudah-bpom-dan-halal

Read More

5 Aksesoris Pria Yang Disukai Wanita

Rabu, 25 September 2024

Aksesoris Pria Yang Disukai Wanita


Tahukah Sobat Dy bahwa pria juga membutuhkan aksesoris untuk melengkapi penampilan mereka? Berbagai jenis aksesoris juga tersedia untuk pria berdasarkan bentuk, warna atau pun material pembuatannya. 

Aksesoris yang dipadupadankan dengan busana saat pria kenakan dapat menambah efek maskulin, keren, bahkan tampak lebih pintar. Wajar bukan jika ada aksesoris pria yang disukai wanita.

Aksesoris yang diperuntukkan untuk pria tentunya berbeda dengan wanita yang umumnya lebih rumit dan variatif baik bahan maupun modelnya. Walaupun begitu pria tetap harus selektif memilih aksesoris yang sesuai sehingga dapat membuat penampilannya terlihat maskulin.


Aksesoris Pria Yang Disukai Wanita

Para pria wajib tahu aksesoris pria yang disukai wanita agar penampilannya terlihat semakin maskulin. Berikut beberapa aksesoris pria yang dirangkum dari berbagai sumber:

Jam tangan

Jam tangan merupakan aksesoris yang umum dikenakan pria. Berbagai jenis jam tangan tersedia berdasarkan bentuk, warna maupun kualitasnya. Pria  wajib memilih jam tangan yang sesuai untuk menunjang penampilannya sehingga tampak semakin maskulin.

Jam tangan tidak hanya berfungsi sebagai pelengkap penampilan, tetapi juga digunakan sebagai penunjuk waktu. Bahkan ada juga yang menggunakannya untuk mendukung aktivitas berolahraga karena dilengkapi berbagai fitur yang bermanfaat saat berolahraga.

Tidak hanya itu, jam tangan juga dapat digunakan untuk menunjukkan status dan profesionalisme. Terutama jam tangan pria keren yang berkualitas tinggi dapat memberikan kesan profesional dan status sosial yang positif.


Topi

Topi merupakan aksesoris yang identik dengan penampilan maskulin. Berbagai macam jenis topi dapat digunakan, di antaranya topi baseball, bucket hat snapback, bowler, dan masih banyak lainnya.

Topi tidak hanya dapat dikenakan di luar ruangan, tetapi juga dapat digunakan di dalam ruangan. Topi tidak hanya berfungsi sebagai aksesoris, tetapi juga dapat menghindarkan pemakainya dari teriknya matahari.

Namun, hindari mengenakan topi pada acara yang bersifat resmi dan diadakan di dalam ruangan. Alih-alih tampak maskulin justru kesannya berlebihan dan memperburuk penampilan.


Kacamata

Kacamata tidak hanya berfungsi sebagai alat bantu penglihatan, tetapi juga dapat berfungsi sebagai aksesoris tambahan. Namun, pemilihan bentuk yang tidak sesuai dan pemakaiannya yang tidak tepat justru dapat memperburuk penampilan.

Oleh karena itu, Sobat Dy wajib memilih kacamata yang nyaman digunakan dan sesuai dengan bentuk wajah. Hal ini akan menimbulkan efek jenius pada pria.


Ikat pinggang

Ikat pinggang tidak hanya berfungsi sebagai pemanis, tetapi juga dapat membuat pakaian tampak lebih rapi. Ikat pinggang umumnya dikenakan pada pakaian profesional atau celana yang memiliki tempat untuk menautkan ikat pinggang,


Tas

Tas tidak hanya berfungsi untuk membawa benda pribadi seperti dompet, handphone saat beraktivitas. Namun, juga dapat berfungsi sebagai aksesoris. Pemilihan model dan bahan tas dapat menunjang penampilan Sobat Dy.


Baca juga : 4 Rekomendasi Alexandre Christie Chronograph Terlaris 2024 di Bawah Rp2 Juta


Jam Tangan Pria Keren

Jam tangan pria keren berhasil menggeser fungsi jam tangan sebagai alat penunjuk waktu. Namun, juga berfungsi untuk melengkapi penampilan sehari-hari. Sehingga pria tetap dapat bergaya sembari menikmati fitur jam tangan lainnya.

Berikut jam tangan pria keren yang tidak boleh dilewatkan pria:

Seiko Presage SRPD37J1 Cocktail Time Mockingbird

Seiko Presage SRPD37J1 Cocktail Time Mockingbird

Desain Seiko Presage Cocktail Time Mockingbird merupakan kolaborasi bersama Ishigaki Shinobu, seorang bartender terkenal. Warna hijaunya terinspirasi dari warna cocktail Mockingbird. Uniknya, warna hijau dengan efek sunray dapat berubah tergantung sinar cahaya di sekitarnya.

Jam tangan dengan casing berdiameter 40,5 mm dan ketebalan 11,8 mm ini ukurannya sesuai saat dikenakan pada pergelangan tangan sebagian besar pria dewasa Asia. Selain itu leather strap berwarna coklat memberikan kesan tradisional klasik dan tetap nyaman saat dikenakan.

Seiko Presage Cocktail Time Mockingbird dilengkapi dengan automatic Movement kaliber 4R35 yang memiliki cadangan daya 41 jam. Inhouse movement tersebut dapat mendukung fitur tanggal, kapasitas hand-winding dan hacking.

Sobat Dy bisa mendapatkan koleksi apik dari Seiko ini dengan harga sekitar Rp. 4.900.000.


Fossil Townsman ME3170 Men Automatic Open Heart

Fossil Townsman ME3170 Men Automatic Open Heart

Fossil brand asil Amerika Serikat telah menghasilkan banyak model jam tangan dengan desain kontemporer tiap tahunnya. Kali ini hadir dengan jam tangan pria yang memadukan estetika tradisional dan nuansa klasik yakni Fossil Townsman ME3170 Men Automatic Open Heart.

Open heart dial dengan dua subdial yang berfungsi sebagai indikator detik dan tanggal memberikan kesan maskulin sekaligus estetik. Gerakan estetiknya sedikit terlihat pada bagian open heart-nya.

Casing stainless steel dengan lapisan rose gold berdiameter 44 mm yang dipadukan dengan strap kulit klasik memberikan tampilan elegan yang tak lekang oleh zaman. Sehingga dapat digunakan kapan pun. 

Sobat Dy bisa mendapatkan koleksi apik dari Fossil ini dengan harga sekitar Rp. 3.000.000.


Seiko Presage SSA405J1 Cocktail Time Blue Moon Open Heart

Seiko Presage SSA405J1 Cocktail Time Blue Moon Open Heart


Seperti halnya desain Seiko Presage Cocktail Time Mockingbird yang terinspirasi dari minuman cocktail, sehingga desain Seiko Presage Cocktail Time Blue Moon Open Heart pun juga terinspirasi dari minuman cocktail. Baik warna maupun motif.

Desain dial sunray biru yang dipadupadankan dengan warna silver indeks dan jarum jam menghasilkan penampakan yang elegan dan berkelas. Selain itu dial open-heart memungkinkan pengguna dapat melihat pergerakan jantung jam yang estetis.

Sobat Dy bisa mendapatkan koleksi apik dari Seiko ini dengan harga sekitar Rp. 4.700.000.


Penutup

Itulah beberapa aksesoris pria yang disukai wanita. Selain itu juga dapat menunjang penampilan pria sehingga tampak semakin maskulin. Pilihan aksesoris yang tidak sesuai dapat membuat penampilan semakin buruk dan memberikan kesan berlebihan bahkan memberikan kesan aneh.

Hal ini pun juga berlaku pada pemilihan jam tangan. Pemilihan bahan berkualitas dan bentuk yang pas dapat meningkatkan maskulinitas pria. 


Referensi

1. https://blog.jamtangan.com/jangan-terlewat-5-jam-tangan-pria-keren-untuk-dukung-gayamu/

2. https://www.liputan6.com/hot/read/3926620/7-aksesoris-yang-bisa-ubah-pria-jadi-lebih-menarik?page=3

3. https://mediamanado.com/88495-2/

Read More

Rekomendasi Tas Coach Wanita Original

Rekomendasi Tas Coach Wanita Original


Umumnya wanita berusaha tampil cantik dan menarik dalam setiap penampilannya. Berbagai cara dilakukan, salah satunya dengan mengenakan tas yang dapat mendukung penampilannya. Tas coach wanita original salah satunya yang dapat menjadi pilihan pelengkap penampilan agar tampak anggun dan elegan.

Beberapa alasan membuat tas coach ini digandrungi wanita. Salah satunya adalah desainnya yang elegan dan tak lekang oleh waktu. Sehingga dapat menyempurnakan penampilan wanita sekaligus menunjukkan tingkat sosialnya.


Keunggulan Tas Coach

Coach merupakan merk tas yang berasal dari Amerika, tetapi penggemarnya tersebar di seluruh dunia. Walaupun harganya tidak bisa dibilang murah, tetapi tas coach memiliki banyak penggemar.

Apa saja keunggulan tas coach yang wajib Sobat Dy ketahui?

Desain elegan

Umumnya Coach dikenal dengan desain yang simple dan elegan sekaligus mewah. Sehingga hal ini menjadi ciri khas dan daya tariknya, baik untuk tas wanita maupun tas pria. Selain itu desainnya tak lekang oleh waktu.


Kualitas bahan terbaik

Coach didesain dengan bahan terbaik di kelasnya, sehingga hal ini juga mempengaruhi harga jualnya. Kualitas bahan kulit, kanvas dan suede hingga resletingnya berkualitas tinggi. Sehingga wajar jika tas Coach tahan lama dikenakan selama pemakaiannya wajar.


Variasi model banyak

Produk Coach menyediakan variasi model yang beragam sehingga Sobat Dy tidak perlu khawatir jika menghendaki model tertentu saja. Varian modelnya ada tas selempang, tas pinggang, tas tangan, tas bahu, tote bag, dan masih ada varian lainnya. Sehingga dapat dipadupadankan dengan outfit nyaman pilihanmu.


Kartu Khusus Untuk Perawatan

Umumnya label perawatan tas dilekatkan langsung di tas. Hal ini dapat beresiko label hilang sehingga pengguna tidak mengetahui bagaimana cara merawat tasnya. Oleh karena itu Coach menyediakan kartu khusus untuk perawatan tas yang dapat disimpan pengguna dan dapat dibaca sewaktu diperlukan.


Ada produk 'Limited Edition'

Coach juga menyediakan produk tertentu dalam jumlah terbatas atau 'Limited Edition'. Umumnya pelanggan setia akan berburu produk seperti ini karena hanya tersedia dalam jumlah terbatas. Suatu kebanggaan jika dapat memiliki produk limited edition

Bagaimana jika kehabisan? Sobat Dy tidak perlu khawatir karena Coach juga menyediakan beberapa produk limited edition yang dapat dipilih.


Tersedia varian untuk pria juga

Coach tidak hanya memproduksi varian tas untuk wanita, tetapi juga untuk pria. Pilihan desain yang simple dan elegan juga tersedia untuk tas pria, sehingga dapat meningkatkan maskulinitas pria. 


Ciri Tas Coach Original

Seperti disampaikan di awal bahwa tas Coach banyak digandrungi wanita maupun pria karena modelnya yang elegan dan kualitasnya yang tahan lama. Sehingga dapat menunjang penampilan.

Namun, sayangnya di pasaran juga beredar produk tiruan atau KW. Oleh karena itu Sobat Dy perlu berhati-hati agar tidak terjebak membeli produk tiruan. Sayang bukan jika sudah mengeluarkan sejumlah uang demi mendapatkan tas Coach asli, eh tapi yang diperoleh 'zonk' alias tas KW.

Cermati ciri tas coach original berikut agar tidak terjebak membeli tas tiruan:

Logo 

Pada produk asli, logo Coach tidak hanya tersedia di bagian luar, tetapi juga di bagian dalam tas yang terletak di bawah resleting kompartemen utama. Umumnya logo berbahan kulit asli.


Nomer seri 

Sobat Dy dapat menemukan nomor seri tas yang tercetak rapi dengan tinta lapis emas di dekat logo pada bagian dalam tas. Namun, pada tas coach model lama tidak disertai dengan nomor seri.


Kain yang khas

Coach menyediakan 2 jenis kain bagian dalam. Jika bagian luar tas berpola CC maka kain bagian dalam tidak berpola CC. Sedangkan jika bagian luar tas tidak berpola CC maka kain bagian dalam berpola CC. Tidak ada tas Coach yang kedua bagian luar dan dalam berpola CC. Pola CC berupa dua huruf C saling berhadapan dan mengikuti pola tertentu.


Kualitas kulit

Kualitas kulit tas Coach terbuat dari kulit berkualitas premium bukan dari kulit plastik atau kulit tiruan lainnya. Sehingga terasa lembut dan nyaman saat dipegang.


Jahitan rapi

Jahitan tas rapi dan detail hingga bagian dalam. Pastikan Sobat Dy memeriksa juga jahitannya di bagian dalam dan bagian kecil terutama bagian pegangan.


Kelengkapan tas

Tas Coach dilengkapi dengan kartu perawatan, tas pembungkus anti debu, paper bag penutup, sertifikat produk. Dan semua kelengkapan tersebut menggunakan label Coach juga.


Baca juga : 7 Inspirasi Outfit Korean Style Hijab yang Identik Dengan Keanggunan


Rekomendasi Tas Coach Wanita Original

Setelah dapat membedakan tas Coach tentunya akan memudahkan Sobat Dy untuk berbelanja, bukan. Berikut rekomendasi tas coach wanita original:

Teri Debossed C Shoulder Bag Chalk

Teri Debossed C Shoulder Bag Chalk


Tas Teri Debossed C Shoulder Bag Chalk tersedia dalam dua varian yaitu warna putih dan nude yang terbuat dari kulit halus. Bagian dalamnya dilapisi kain. Tas dengan dimensi 24 x 8 x 15 memiliki saku multi fungsi di bagian dalamnya dan dilengkapi dua slot kartu kredit. 

Selain itu, tas ini juga dilengkapi dengan dua tali yang dapat dilepas dan digunakan sesuai kebutuhan. Panjang talinya 21 cm dan 58 cm.


Payton Hobo Signature Canvas

Payton Hobo Signature Canvas

Tas Payton Hobo Signature Canvas tersedia dalam empat varian warna, yaitu miami red, white, brown dan muliti yang terbuat dari kanvas atau kulit. Tas ini memiliki dimensi 27,5 x 2,5 x 16 cm. 

Pada bagian dalam dilengkapi dengan saku multi fungsi dan lapisan kain. Model elegan ini pas dipakai Sobat Dy dalam berbagai acara, lo. 


Eliza Top Handle Satchel Closured Leather Redwood

Eliza Top Handle Satchel Closured Leather Redwood


Tas Eliza Top Handle Satchel Closured Leather Redwood hanya tersedia dalam satu varian yaitu brown. Terbuat dari kulit halus. Tali bahu sepanjang 56 cm dapat dilepas ataupun tetap digunakan sesuai kebutuhan. Jika dilepas, Sobat Dy dapat menggunakan pegangan tangan dengan dimensi 7,5 cm.

Tas ini dapat disampirkan di bahu atau pun diselempangkan ke badan. Dengan dimensi 27 x 9,5 x 17 tas ini juga dilengkapi slot penutup resleting internal dan slot multifungsi. Pas dikenakan saat ke kantor atau acara formal lainnya.  


Penutup

Tas Coach layak dimiliki oleh siapapun karena modelnya memang semanis dan seelegan itu. Semakin mantap untuk memilih tas coach wanita original, bukan, setelah mengetahui ciri produk yang asli.

Pastikan Sobat Dy mendapatkan produk yang original ya. Agar produk tiruannya tidak semakin merajalela.


Referensi

1. https://radarsemarang.jawapos.com/life-style/724567396/jangan-sampai-salah-beli-yang-palsu-begini-cara-membedakan-tas-coach-ori-dan-kw-yang-asli-punya-8-ciri-ciri-ini.

2. https://www.blibli.com/friends/blog/cara-membedakan-tas-coach-asli-dan-palsu-07/

Read More

Mau Cuan Tambahan? Ini 4 Website Menulis Artikel Dibayar

Jumat, 20 September 2024

 
4 Website Menulis Artikel Dibayar


Hai Sobat Dy! Masih semangat untuk menulis kan? Alhamdulillah masih semangat ya. Mau lebih semangat menulis kah? Salah satu caranya dengan mendaftar ke website menulis artikel dibayar.

Uang memang bukan segalanya, tetapi kita membutuhkan uang untuk melakukan sesuatu bukan? Salah satunya untuk memperpanjang domain dan atau hosting. Jangan sampai budget untuk perpanjangannya mengganggu dapur kan ya?

Bagaimana cara mendapatkan cuan dari menulis dan mengapa kita sebaiknya melakukannya? Yuk ah, ambil segelas kopi sambil menyimak artikel ini hingga akhir ya. Karena banyak jalan menuju Roma, banyak jalan juga untuk mendapatkan cuan dari menulis.


Mendapatkan Cuan Dari Menulis

Saat ini banyak cara untuk menghasilkan pundi rupiah melalui menulis. Tidak hanya menulis buku kemudian diterbitkan melalui penerbit mayor saja yang mendapatkan rupiah. Namun, dengan menulis artikel baik artikel yang ditulis di blog pribadi maupun di platform menulis juga bisa menghasilkan rupiah, lo.

Sebagai bloger pemula, saya pun menjajal beberapa cara untuk mendapatkan cuan tambahan dari menulis artikel ini. Mengapa saya melakukannya? Jujurly agar saya lebih semangat mengisi blog. 

Walaupun mendapatkan uang bukanlah big why memilih blog bagi saya, tetapi jika kegiatan ngeblog dapat menghasilkan uang kenapa tidak dilakukan. Apalagi jika bisa sampai beli skincare kan ya.

Selain itu biaya domain dan hosting yang kadang tiap tahunnya naik. Sayang kan jika blog sudah cantik terus tidak diperpanjang hanya karena alasan uang. Nah agar kegiatan ngeblog tidak terganggu maka blog harus bisa menghidupi dirinya sendiri bukan.

Teringat obrolan via WhatsApp Grup komunitas, "Semangat menulis saja tidak cukup untuk konsisten menulis," celetuk teman sekaligus mentor saya yang akrab dengan panggilan Mom Queen.

Benar atau benar Sobat Dy? Saya sih sepakat dengan pendapat beliau. Beberapa kali saya menemukan alasan domain yang tidak diperpanjang karena kendala dana.

Beberapa jenis pekerjaan dapat dilakukan oleh bloger, di antaranya :

Job review

Sesuai namanya, job review adalah membuat artikel tentang review sebuah produk atau aplikasi atau lokasi sesuai permintaan klien atau pemberi job. Salah satunya mereview krim untuk mencegah munculnya stretchmark saat hamil.

Umumnya job review dipilih klien berdasarkan niche blog, misalnya blog beauty akan mereview produk kecantikan, blog kesehatan mereview pola diet dan lain sebagainya.

Selain niche blog, hal lain yang diperhatikan klien adalah jumlah pengunjung atau pembaca blog. Hal ini bisa diketahui melalui tools Google Analytic 4 yang telah dihubungkan ke blog. Ranking blog di mesin pencari juga menjadi perhatian klien.

Jika persyaratan tersebut sesuai dengan harapan klien maka semakin besar kemungkinan untuk mendapatkan Job Review produk maupun jasa.

 

Content Placement (CP) atau Sponsor Post (SP)

Lain halnya dengan Job Review dimana bloger menulis sebuah artikel maka artikel Content Placement atau Sponsor Post telah disediakn klien. Bloger hanya diperkenankan mengubah sedikit sesuai dengan gaya bahasa dan tidak mengubah arti artikel kemudian bloger mempubikasikannya ke blog miliknya.


Memasang banner

Pekerjaan lainnya yang terkait blog adalah memasang banner atau logo sebuah brand dan menyematkan link yang terhubung dengan brand tersebut. Lokasi pemasangan banner yang dipilih klien terkait juga dengan biaya.

Biaya pemasangan banner pada header tentunya paling mahal karena mudah dilihat pengunjung blog dibandingkan lokasi lainnya.


Tips Membuat Blog Menarik

Agar klien tertarik pada blog Sobat Dy maka perlu dilakukan beberapa hal, di antaranya

Meningkatkan performa blog

Salah satu parameter untuk menilai performa blog adalah jumlah kunjungan atau Page View (PV). Semakin tinggi PV maka nilai blog semakin baik. Naiknya nila PV berbanding lurus dengan penerapan SEO On Page.


Memperkuat personal branding

Sobat Dy dapat memanfaatkan semua media sosial yang dimiliki untuk mengenalkan blog miliknya. Blog ibarat etalase karya tulis. Jika karya tulis tersebut tidak diketahui oleh massa, termasuk klien, bagaimana mereka akan mengetahui kualitas artikel karya Sobat Dy.


Membuat konten yang informatif dan konsisten

Konten yang informatif adalah konten yang dapat menjawab pertanyaan pembaca blog, sehingga nantinya pembaca puas dan berkunjung kembali. Selain itu, pembuatan konten juga harus konsisten agar lebih mudah dikenali mesin pencari.


Memberikan layanan ekstra

Tidak ada salahnya memberikan layanan ekstra pada klien, seperti share link artikel job ke media sosial dan tag sekaligus mention media sosial klien. Menyelesaikan artikel pesanan lebih cepat dari target yang ditentukan. 

Beberapa klien ada yang meminta jumlah PV tertentu, tidak ada salahnya memberikan PV lebih dari yang diminta. 


Website menulis artikel dibayar



4 Website Menulis Artikel Dibayar

Ada beberapa platform atau website menulis artikel dibayar, baik yang berada di Indonesia maupun di luar Indonesia, di antaranya:

Seedbacklink

Sobat Dy dapat mendaftar ke Seedbacklink melalui akun Google atau melalui email yang dimiliki. Kemudian melengkapi data yang diperlukan.

Bloger dapat menentukan ratenya sendiri. Walaupun rate ditentukan sendiri oleh bloger, jangan terlalu rendah dalam menentukannya. Rate yang terlalu rendah dapat merusak 'harga pasaran' atau tarif bloger.

Pada seedbacklink, bloger dapat menentukan dua tarif yaitu tarif jika artikel ditulis oleh bloger dan tarif jika artikel disediakan oleh klien. Tarif tersebut akan dikurangi 25% untuk biaya manajemen.

Bloger dapat melakukan penarikan dana dengan minimum dana Rp. 37.500. Seedbacklink akan melakukan pembayaran setiap tanggal 5 dan 25 setiap bulannya pada hari kerja atau sebelumnya jika bertepatan dengan hari libur.

Selain itu, bloger juga dapat bergabung dalam grup WhatsApp yang disediakan oleh admin.


RajaBacklink

Sobat Dy dapat mendaftar ke Rajabacklink melalui akun Google atau melalui akun Google atau melalui email yang dimiliki. Kemudian melengkapi data yang diperlukan, seperti alamat blog,niche, hingga nomer rekening.

Bloger akan mendapatkan informasi jika ada klien yang memesan artikel melalui telegram dan atau email. Pemberitahuan tersebut berisi durasi waktu pengerjaan dan panduan pengerjaan artikel.

Namun, bloger tidak menentukan rate, karena telah ditentukan sepihak oleh admin RajaBacklink. Di platform ini hanya ada satu tarif yaitu tarif untuk menulis artikel. Tarif tersebut akan dipotong sebesar 25% untuk biaya manajemen. Bloger dapat melakukan penarikan dana minimal Rp. 250 ribu.


Backlink.co.id

Sobat Dy dapat mendaftar ke Backlink.co.id melalui akun Google atau melalui akun Google atau melalui email yang dimiliki. Kemudian melengkapi data yang diperlukan, seperti alamat blog,niche, hingga nomer rekening.

Di Backlink.co.id bloger dapat menentukan tarif atau fee sendiri. Jika bingung bagaimana cara menentukan tarif, tersedia artikel untuk menentukan tarif. 

Tarif yang ditentukan tersebut berlaku untuk tarif menulis artikel. Pastikan tidak memasang tarif terlalu rendah ya. Tarif tersebut akan dipotong sekitar 25-30% untuk biaya manajemen. 


Intellifluence

Intellifluence merupakan salah satu platform untuk mendapatkan dollar. Namun, artikel yang ditulis tidak harus menggunakan bahasa Inggris, sesuai kesepakatan dengan klien. Sobat Dy dapat mendaftar dan mengisi semua persyaratan yang diminta.

Setelah mengisi data, bloger dapat mengajukan penawaran pada marketplace. Jika sesuai dengan klien maka klien akan memberikan panduan penulisan artikel dan batas waktu pengerjaan. Fee yang ditawarkan pun bervariatif.

Jika artikel yang telah dikerjakan sesuai dengan permintaan klien maka klien akan mengirim fee dalam dollar sesuai kesepakatan pada pihak Intellifluence. Kemudian Intellifluence akan meneruskannya pada bloger melalui PayPal yang sebelumnya telah didaftarkan bloger.

Optimasi blog


Penutup

Mendapatkan cuan tambahan dari website menulis artikel dibayar bukan lagi hal yang mustahil dilakukan, bukan. Mungkin tidak hanya cuan tambahan yang akan diperoleh, bisa juga menjadi penghasilan utama, karena memiliki banyak blog yang didaftarkan pada website tersebut.

Apakah Sobat Dy sudah mendaftar ke website menulis artikel dibayar? Cerita di kolom komentar yuk pengalamannya. Jika belum bergabung, cuzz segera bergabung ya dan nikmati pundi rupiah yang akan menambah gemuk rekening Sobat Dy. Selamat mencoba!




Read More

Girangnya Hati Mendapatkan Buku Self Healing

Rabu, 18 September 2024

Buku Self Healing


Beberapa waktu yang lalu teman-teman sekolah Tante yang tinggal di Jakarta mengadakan pengajian di rumahnya dan mengundang pembicara favoritku yaitu Bu Aisah Dahlan. Bukan reuninya mereka yang ingin aku ceritakan, tetapi berbunganya hatiku karena aku mendapatkan cendera mata. Yup cendera mata itu berupa buku Self Healing karya Bu Aisah Dahlan lengkap dengan tanda tangan beliau.

Tentu saja hal tersebut membuat hatiku berbunga-bunga, seharian girang rasanya mendapatkan warta dari Om bahwa beliau telah membeli sejumlah buku untuk saudara-saudaranya. Om dan tante hanya ingin berbagi saudaranya menerapkan self healing yang diterangkan Bu Aisah Dahlan dalam buku karyanya. 

Mengapa Om dan Tante merekomendasikan buku ini, karena buku karya Aisah Dahlan ini mengupas tentang teknik penyembuhan sendiri tanpa dibantu orang lain. Sebuah terapi kesehatan mental untuk manusia. 

Menarik, bukan? Simak hingga artikel ini hingga akhir ya, karena saya akan menuliskan review buku bersampul hijau muda dengan judul Self Healing. Buku yang tentunya bermanfaat untuk kita dan saya telah mempraktekan ilmu dari penulisnya.


Aisah Dahlan

Jujurly saya salah satu fans beliau. Oleh karena itu, Om dan Tante membuat video proses tanda tangan buku dan cerita ke Bu Aisah kalau saya ngefans nih sama beliau. Alhamdulillah dapat salam dan buku. Selain itu beliau merupakan sosok yang humble dan ramah. 

Tak kenal maka kenalan yuk. dr. Aisah Dahlan merupakan seorang wanita keturunan Bugis, praktisi neuroparenting dan konsultan penanggulangan dan penyalahgunaan narkoba. Beliau tidak hanya seorang dokter, tetapi juga sekaligus ustadzah. Sosok inspiratif dalam bidang agama dan kesehatan.

Sobat Dy dapat mengikuti tauziah maupun tips psikologinyn di berbagai media sosial, di antaranya facebook, tik tok, twitter, YouTube dan Instagram. Saya kerap memutarnya berulang kali agar lebih paham sharing yang beliau sampaikan. Beliau kerap membawakan topik seputar neuroparenting, psikologi orang tua dan anak, rumah tangga, keluarga, dan permasalahan narkoba.


Spesifikasi Buku

Judu Buku : Self Healing

Penulis : dr. Aisah Dahlan, CMHt, CM. NLP.

Penerbit :Pustaka Eimadina

Jumlah halaman: 180

ISBN : 978-623-99401-5-7

Cetakan pertama : September 2023.

Bukunya tidak tebal kok, bagi Sobat Dy yang senang membaca buku, buku ini akan selesai dibaca dengan sekali duduk. Insyaallah materi yang disampaikan Bu Aisah dalam bukunya ini mudah dimengerti. Adapula sisipan dialog seperti saat Bu Aisah memberikan tauziah sehingga pembaca seperti diajak berdialog langsung dengan beliau.

Self Healing


Review Buku Self Healing

Saya tak ingin invidualis dong. Buku yang berisi banyak tips ini sayang jika berhenti di saya saja. Simak hingga akhir artikel review tentang buku self healing karya dr. Aisah Dahlan.

Self healing merupakan hal penting untuk dilakukan, karena merupakan salah satu cara untuk mengatasi kelelahan emosi seseorang. Selain itu, self healing juga merupakan salah satu cara untuk merencanakan kebahagiaan dan kesuksesan manusia dalam kehidupannya.

Self healing merupakan langkah yang dapat dilakukan untuk menciptakan bahagia. Bukankah sejatinya bahagia itu diciptakan, tak perlu mencarinya. 

Rutinitas sebagai ibu rumah tangga sekaligus sebagai staf sebuah perusahaan manufaktur membuat energi saya tersedot habis, sehingga dengan mudahnya emosi tersulut. Mungkin curhatan hati ibu yang bekerja di ranah publik lain pun sama ya seperti saya.

Jika emosi mudah tersulut dengan mudahnya menjadi ibu serigala. Bukan serigala dalam makna sebenarnya lo, hanya istilah bagi ibu yang mudah marah ke anak-anaknya. Tentu saja hal ini tidak baik, bukan. Oleh karena itu saya belajar tentang self care baik melalui buku maupun kelas online.  

Bisa dibayangkan bukan betapa girangnya saya ketika mendapatkan bingkisan buku Self Healing, karena salah satu self care yang saya butuhkan.

Self healing tidak hanya mengatasi kelelahan emosi, tetapi juga menyembuhkan luka batin yang dapat mengganggu emosi seseorang. Saat lelah melanda, baik lelah fisik maupun psikis, sebetulnya hanya istirahat yang dibutuhkan. 

Ternyata tidak semudah membalikkan telapak tangan. Tidak mudah seseorang dapat beristirahat, kemudian lelah itu selesai atau masalah yang terendapkan selesai dengan sendirinya. Oleh karena itu pentingnya melakukan self healing untuk mengatasi kondisi tersebut.

Berikut tips yang dibagikan Bu Aisah saat melakukan self healing :

Bersedia untuk pulih

Bersedia untuk pulih merupakan langkah awal yang penting, insyaallah luka batin akan sembuh apapun tingkatan luka batinnya.


Siap mengesampingkan ego dan prasangka buruk pada diri sendiri

Saat melakukan self healing hindari prasangka buruk pada diri sendiri, misalnya menganggap diri bodoh, tidak tahu diri atau prasangka buruk lainnya. Karena hal ini justru semakin melemahkan.


Yakin bahwa pemulihan luka batin berhasil

Setiap orang memiliki durasi penyembuhan luka batinnya masing-masing. Tidak ada yang instan karena semuanya memerlukan waktu .


Setelah melakukan tiga langkah tersebut, maka tahapan berikutnya adalah

Self compassion

Self compassion merupakan memahami keadaan emosi. Boleh kok menangis karena takut, kesal, marah. Karena air mata diciptakan untuk menyembuhkan kesedihan, kekecewaan dan kekhawatiran. Menangis merupakan teknik untuk untuk melepaskan emosi, sehingga dapat segera berpindah emosi dan naik level emosinya ke atas.


Me time

Otak dan tubuh juga perlu menyendiri untuk memulihkan energi sehingga diri siap untuk melakukan aktivitas berikutnya.


Self talk

Self talk atau bicara dengan diri sendiri hal ini bermanfaat untuk membentuk sambungan neuron ke otak kita. Apalagi jika hal tersebut dilakukan berulang. Tahukah Sobat Dy bahwa shalat merupakan salah satu teknik self talk? Mulai dari takbiratul ihram pertama hingga salam. Apalagi jika dilakukan dengan thuma'ninah maka kita telah menerapi diri kita sendiri.


Ada banyak lagi tips yang diberikan Bu Aisah di buku ini, di antaranya :

"Badan kita akan senang jika ada kalimat basmalah jalan di dalamnya. Semua organ akan sennag. Paru-paru senang. Jantung senang. Lambung senang. Lever, empedu, usus besar, usus halus, kalau kita sebut, "Bismillaahirrahmaanirrahiim," mereka gembira. Allahu Akbar!" - halaman 27.


"Pantanglah mengatakan, "Aku enggan kuaaat!!" Karena kita punya potensi diri. Di otak kita sudah ada watak kita, bakat kita, kekuatannya dan kelemahannya. Tapi manusia justru lebih ingat dengan kekurangan, kelemahan, dan ketidakmampuannya. Padahal dalam surah at-Tiin dijelaskan bahwa manusia adalah sebaik-baik makhluk." - halaman 160


Bu Aisah pun juga membagikan tips bagaimana cara mengatasi cemas yang berlebihan,menjaga mood agar tetap baik dan stabil, mengatasi anak yang sedih, agar cantik luar dalam, kunci rumah tangga harmonis, dan masih banyak lagi tips lainnya.

Jujurly saya menambatkan hati karena menemukan buku dengan kebutuhan saya. Ciptakan bahagiamu Sobat Dy, salah satu caranya dengan melakukan self healing.

Saya telah mencoba beberapa tips yang diberikan Bu Aisah di buku self healing ini. Alhamdulillah bertahap berhasil.

Artikel ini adalah bagian dari latihan komunitas LFI supported by BRI. Semoga artikel ini bermanfaat ya.

Read More

5 Rekomendasi Makanan dan Minuman untuk Tingkatkan Nafsu Makan Anak

Rabu, 11 September 2024

Makanan dan minuman penambah nafsu makan anak


Sebanyak 55% orang tua sering mengeluhkan masalah nafsu makan pada anak. Masalah ini kerap menjadi perhatian utama karena asupan nutrisi yang cukup sangat penting untuk pertumbuhan dan perkembangan Si Kecil.

Ketika anak mengalami penurunan nafsu makan, orang tua sering merasa cemas dan berusaha mencari solusi yang tepat agar anak tetap mendapatkan nutrisi yang dibutuhkan. Salah satu cara untuk mengatasi masalah ini adalah dengan memberikan makanan dan minuman yang dapat merangsang nafsu makan anak.

Untuk memastikan anak mendapatkan asupan nutrisi yang cukup, penting bagi orang tua untuk memilih makanan dan minuman yang tidak hanya bergizi, tetapi juga mampu meningkatkan selera makan Si Kecil. Makanan yang menarik, lezat, dan kaya akan nutrisi tentu akan membuat anak lebih tertarik untuk makan. Termasuk di dalamnya, memberikan Susu Pertumbuhan Morinaga Chil*Go! 1+ yang diperkaya dengan berbagai nutrisi penting untuk mendukung tumbuh kembang anak.

Susu Morinaga Chilgo


5 Rekomendasi Makanan dan Minuman untuk Tingkatkan Nafsu Makan Si Kecil

Sebelum membahas lebih jauh mengenai rekomendasi makanan dan minuman yang dapat meningkatkan nafsu makan anak, perlu diingat bahwa setiap anak memiliki preferensi rasa yang berbeda. Oleh karena itu, penting untuk mencoba beberapa pilihan dan melihat mana yang paling disukai oleh anak. Berikut adalah lima rekomendasi makanan dan minuman yang dapat membantu meningkatkan nafsu makan Si Kecil.


Sup Ayam dengan Sayuran Segar

Sup ayam adalah pilihan makanan yang kaya akan gizi dan sangat cocok untuk meningkatkan nafsu makan anak. Kuah kaldu yang gurih ditambah dengan potongan ayam yang lembut dan sayuran segar seperti wortel, kentang, dan seledri, mampu menarik perhatian anak. Tekstur yang lembut dan rasa yang tidak terlalu kuat juga membuat sup ayam mudah diterima oleh lidah anak yang sensitif.

Kandungan protein dari ayam dan serat dari sayuran sangat bermanfaat untuk mendukung pertumbuhan anak. Selain itu, aroma yang menggugah selera dari sup ayam dapat membangkitkan rasa lapar, sehingga anak lebih bersemangat untuk makan. Sup ayam juga bisa menjadi menu makanan yang praktis bagi orang tua yang ingin memberikan nutrisi seimbang dengan cara yang mudah.


Buah-Buahan Segar

Buah-buahan segar seperti apel, mangga, dan stroberi adalah sumber vitamin dan mineral yang sangat baik untuk anak. Buah-buahan ini tidak hanya menyegarkan, tetapi juga memiliki rasa manis alami yang disukai anak-anak. Menyajikan buah-buahan dalam bentuk potongan kecil atau sebagai campuran dalam salad buah dapat menjadi cara yang efektif untuk menarik minat anak.

Selain rasanya yang lezat, warna-warni cerah dari buah-buahan segar juga dapat menarik perhatian anak dan membuat mereka lebih tertarik untuk mencobanya. Buah-buahan juga kaya akan serat yang baik untuk pencernaan anak, sehingga membantu menjaga kesehatan usus dan meningkatkan nafsu makan mereka.


Smoothie Buah dengan Susu

Smoothie buah yang dicampur dengan susu bisa menjadi pilihan minuman yang menyegarkan sekaligus bergizi untuk anak. Dengan mencampurkan buah-buahan seperti pisang, blueberry, atau alpukat dengan susu, orang tua dapat menyajikan minuman yang kaya akan vitamin, mineral, dan kalsium. Smoothie ini tidak hanya enak, tetapi juga mudah dibuat dan dapat disesuaikan dengan selera anak.

Minuman ini bisa menjadi alternatif yang menyenangkan untuk anak yang mungkin tidak suka makan buah atau minum susu secara langsung. Selain itu, tekstur yang creamy dari smoothie juga membuatnya lebih menarik bagi anak-anak. Kombinasi antara rasa manis dari buah dan creamy dari susu menjadikan smoothie ini minuman yang tidak hanya lezat tetapi juga bermanfaat untuk meningkatkan nafsu makan anak.


Telur Orak-Arik dengan Keju

Telur orak-arik adalah pilihan sarapan yang kaya akan protein dan dapat membantu meningkatkan nafsu makan anak. Ketika telur dimasak dengan cara diorak-arik dan ditambahkan keju, rasanya menjadi lebih lezat dan kaya akan nutrisi. Protein dalam telur dan kalsium dalam keju adalah kombinasi yang baik untuk mendukung pertumbuhan tulang dan otot anak.

Selain itu, tekstur lembut dari telur orak-arik dan rasa gurih dari keju seringkali menjadi favorit anak-anak. Menyajikan telur orak-arik dengan roti panggang atau sayuran seperti tomat ceri juga bisa menjadi variasi yang menarik untuk sarapan anak. Menu ini sangat praktis dan bisa menjadi cara yang efektif untuk memberikan nutrisi yang cukup di pagi hari, sehingga anak siap memulai hari dengan energi yang penuh.


Susu Pertumbuhan

Susu untuk pertumbuhan adalah minuman yang penting untuk mendukung tumbuh kembang anak, terutama jika nafsu makan mereka sedang menurun. Susu Morinaga Chil*Go! 1+, dengan kualitas Morinaga Jepang, bisa menjadi pilihan tepat bagi orang tua yang ingin memastikan anak mendapatkan nutrisi yang cukup. Susu ini diperkaya dengan perpaduan nutrisi berkualitas seperti serat pangan inulin, tinggi vitamin A, C, E, zinc, serta dilengkapi tinggi kalsium dan vitamin D. Selain itu, susu ini juga mengandung minyak ikan, omega 3 & 6, 14 vitamin & 7 mineral, termasuk di dalamnya 9 asam amino esensial, yang sangat penting untuk mendukung daya tahan tubuh dan tumbuh kembang anak sesuai tahapan usianya.

Susu Morinaga Chil*Go! 1+ tidak hanya lezat, tetapi juga mudah diterima oleh anak-anak. Selain itu, susu ini dapat diperoleh dengan harga yang terjangkau, menjadikannya pilihan tepat untuk mendukung kebutuhan nutrisi Si Kecil, terutama ketika nafsu makannya sedang berkurang.


Penutup

Mengatasi masalah nafsu makan anak memang tidak selalu mudah, tetapi dengan memberikan makanan dan minuman yang tepat, orang tua dapat membantu meningkatkan selera makan Si Kecil. Susu Morinaga Chil*Go! 1+ menjadi salah satu pilihan yang tidak hanya lezat tetapi juga kaya akan nutrisi penting untuk mendukung pertumbuhan anak. Pastikan anak mendapatkan asupan nutrisi yang seimbang setiap hari, sehingga mereka bisa tumbuh sehat dan aktif.

Read More

Hal yang Membuat Laptop ASUS Menjadi Pilihan Favorit Mahasiswa

Senin, 09 September 2024

Laptop Pilihan Favorit Mahasiswa
sumber foto:www.asus.com

Sebagai mahasiswa, memiliki laptop yang andal dan sesuai dengan kebutuhan akademis adalah salah satu investasi paling penting. Tugas kuliah, riset, presentasi, hingga hiburan, semuanya memerlukan perangkat yang dapat bekerja dengan lancar dan efisien. Salah satu brand laptop untuk mahasiswa yang menjadi pilihan favorit adalah ASUS.


Alasan Produk Laptop ASUS Menjadi Pilihan Mahasiswa

Sebenarnya, ada beberapa alasan mengapa laptop ASUS menjadi pilihan favorit mahasiswa, di antaranya:

Desain Tipis dan Ringan

Mahasiswa membutuhkan laptop yang mudah dibawa ke berbagai tempat, mulai dari kelas, perpustakaan, hingga kafe untuk mengerjakan tugas. Laptop ASUS, terutama dari seri Vivobook dan Zenbook, menawarkan desain yang tipis dan ringan, yang membuatnya sangat praktis untuk mobilitas tinggi. Beberapa model bahkan memiliki ketebalan di bawah 20 mm dan berat kurang dari 1,5 kg, sehingga tidak membebani Anda saat membawa laptop dalam tas.


Harga Terjangkau dengan Spesifikasi yang Memadai

Salah satu alasan utama mengapa laptop ASUS sangat populer di kalangan mahasiswa adalah harga yang terjangkau. ASUS menawarkan berbagai model laptop dengan rentang harga yang cukup luas, mulai dari Rp 6 jutaan hingga Rp 13 jutaan, tergantung spesifikasi yang Anda butuhkan.

Meskipun harganya kompetitif, ASUS tetap menjaga kualitas produk dengan memberikan spesifikasi yang cukup kuat untuk menjalankan berbagai aplikasi kuliah dan multi tasking.


Performa Tangguh untuk Tugas Harian

Laptop ASUS dilengkapi dengan prosesor terbaru dari Intel atau AMD, RAM yang cukup besar, serta penyimpanan SSD. Hal tersebut tentu membuat laptop ASUS mampu menjalankan berbagai tugas harian seperti mengetik, browsing, menonton video, dan bahkan melakukan editing foto atau video ringan. Dengan performa yang stabil, mahasiswa dapat dengan mudah menyelesaikan tugas kuliah tanpa hambatan.


Fitur yang Mendukung Produktivitas

ASUS menambahkan berbagai fitur inovatif yang dirancang untuk meningkatkan produktivitas mahasiswa. Misalnya, engsel 180° yang memudahkan kolaborasi saat Anda bekerja dalam kelompok.

Selain itu, pelindung webcam fisik pada beberapa model menjaga privasi Anda selama kelas daring atau rapat virtual. Fitur seperti ASUS Antimicrobial Guard Plus juga melindungi permukaan laptop dari bakteri, menjadikannya lebih aman dan higienis untuk digunakan di berbagai tempat umum.


Daya Tahan Baterai yang Lama

Laptop ASUS dikenal dengan daya tahan baterai yang cukup lama, terutama pada seri Zenbook dan Vivobook. Dengan daya tahan baterai yang kuat, mahasiswa dapat menggunakan laptop untuk keperluan kuliah sepanjang hari tanpa harus sering mencari sumber listrik. Ini tentu menjadi nilai tambah, terutama bagi Anda yang sering bekerja di luar ruangan.


Rekomendasi Laptop ASUS untuk Mahasiswa

Berikut ini beberapa rekomendasi laptop ASUS yang cocok untuk mahasiswa, dengan berbagai fitur dan harga yang disesuaikan dengan kebutuhan akademis Anda.

ASUS Vivobook 14 (A1404, 13th Gen Intel)

Jika Anda mencari laptop yang seimbang antara harga dan performa, ASUS Vivobook 14 (A1404) adalah pilihan yang ideal. Laptop ini memiliki ketebalan 17.9 mm dan berat 1.4 kg, menjadikannya ringan dan mudah dibawa ke mana saja.

Vivobook 14 dilengkapi dengan Intel® Core™ i5-1335U Processor, RAM 8GB DDR4, dan penyimpanan 512GB M.2 NVMe™ PCIe® 4.0 SSD, yang cukup kuat untuk menjalankan berbagai aplikasi kuliah seperti Microsoft Office, Google Docs, hingga aplikasi desain ringan.

Laptop ini juga dilengkapi dengan engsel hingga 180°, yang memudahkan Anda dalam berbagi layar dengan teman atau dosen. Dengan fitur ASUS Antimicrobial Guard Plus yang melindungi permukaan laptop dari bakteri, Anda juga tidak perlu khawatir saat menggunakan laptop di tempat umum.

Dengan harga mulai dari Rp 7 jutaan hingga Rp 10 jutaan, Vivobook 14 adalah pilihan yang terjangkau namun tetap berkualitas untuk mahasiswa.


ASUS Vivobook Go 14 (E1404F)

Bagi Anda yang membutuhkan laptop dengan harga lebih terjangkau, namun tetap memiliki performa memadai, ASUS Vivobook Go 14 (E1404F) bisa menjadi pilihan yang tepat. Laptop ini dilengkapi dengan AMD Ryzen™ 5 7520U Mobile Processor, RAM 16GB DDR4, dan penyimpanan 512GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 SSD.

Meskipun harganya lebih rendah dibandingkan model lainnya, Vivobook Go 14 tetap mampu menjalankan tugas-tugas harian dengan baik, seperti menulis tugas, browsing, dan streaming video.

Vivobook Go 14 juga memiliki desain ringan dan ringkas, serta engsel lay-flat 180°, yang membuatnya nyaman untuk digunakan dalam berbagai posisi. Laptop ini cocok untuk mahasiswa yang membutuhkan perangkat praktis dengan harga mulai dari Rp 6 jutaan hingga Rp 9 jutaan.


ASUS Vivobook 14X OLED (K3405)

Jika Anda membutuhkan laptop dengan performa yang lebih tinggi untuk keperluan kreatif seperti desain grafis atau pengeditan video, ASUS Vivobook 14X OLED (K3405) adalah pilihan yang tepat.

Laptop ini dilengkapi dengan Intel® Core™ i9 H45 Processor dan NVIDIA® GeForce RTX 3060 GPU, menjadikannya sangat ideal untuk tugas yang membutuhkan daya komputasi tinggi. Selain itu, layar 14 inci 3.2K 120Hz OLED menawarkan kualitas visual yang luar biasa untuk keperluan desain dan multimedia.

Dengan penyimpanan hingga 1TB SSD dan RAM hingga 16GB, Vivobook 14X OLED menawarkan ruang yang cukup besar dan performa cepat untuk menyimpan dan menjalankan berbagai aplikasi berat.

Laptop ini juga memiliki fitur ASUS IceCool thermal technology yang menjaga suhu laptop tetap stabil meskipun digunakan untuk tugas berat. Dengan harga mulai dari Rp 13 jutaan, laptop ini cocok untuk mahasiswa yang membutuhkan perangkat tangguh dan berperforma tinggi.


Penutup

ASUS menawarkan berbagai pilihan laptop yang sesuai dengan kebutuhan mahasiswa, mulai dari yang terjangkau hingga yang berperforma tinggi. Baik ASUS Vivobook 14 (A1404), ASUS Vivobook Go 14 (E1404F), maupun ASUS Vivobook 14X OLED (K3405), semuanya dirancang untuk mendukung produktivitas Anda selama masa kuliah!

Apa pilihan laptop Sobat Dy? Cerita di kolom komentar yuk!

Read More